SUKABUMIUPDATE.com - Dukungan untuk pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi, Ayep Zaki dan Bobby Maulana, semakin bertambah menjelang Pilkada Sukabumi 2024. Pada Rabu (13/11/2024), Organisasi Masyarakat Jembatan Masyarakat Indonesia (Ormas Jemari) Sukabumi secara resmi menyatakan dukungannya untuk pasangan ini.
Calon Wali Kota Sukabumi, Ayep Zaki, menyambut langsung pernyataan dukungan dari Ormas Jemari. Ia menyampaikan rasa syukur dan menyebut dukungan ini sebagai energi tambahan dalam upaya memenangkan pasangan AYEUNA di Pilkada 2024.
"Alhamdulillah hari ini saya bertemu dengan jajaran pengurus Ormas Jemari. Mereka siap bergabung bersama paslon AYEUNA WAKTUNA," ujar Ayep Zaki dalam keterangannya kepada sukabumiupdate.com.
Ayep Zaki menilai, dukungan yang diberikan oleh Jemari ini sangat berarti, terutama karena hadir 10 hari menjelang masa tenang Pilkada. Ia berharap dengan kehadiran Jemari, pasangan Ayep Zaki - Bobby Maulana dapat meraih suara-suara yang belum terjangkau atau masih mengambang.
"Dalam 10 hari menjelang pemilihan, mudah-mudahan Jemari bisa meraih suara-suara yang belum tersentuh dan masih mengambang, untuk menjadi kekuatan Ayep Zaki - Bobby Maulana," harap Ayep Zaki.
Ayep Zaki pun menyatakan komitmennya umtuk menjalankan kepemimpinan di Kota Sukabumi dengan meneladani sifat-sifat Rasul.
"Insyaallah saya berkomitmen untuk amanah dalam memimpin Kota Sukabumi ke depan," tegasnya.
Jajaran pengurus Ormas Jemari merespons dengan positif dan optimis bahwa dalam 10 hari mendatang, dukungan dari mereka akan berkontribusi signifikan pada perolehan suara pasangan calon nomor 2, Ayep Zaki - Bobby Maulana.
Editor : Syamsul Hidayat