Sukabumi Update

Penataan Jalan, Sederet Realisasi Aspirasi Anggota DPRD di Dapil VI Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah pembangunan melalui aspirasi anggota Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi Andri Hidayana mulai direalisasikan di beberapa desa di daerah pemilihan (dapil) VI Jampangkulon.

Program dari anggaran tahun 2022 yang diperjuangkan anggota Fraksi PPP tersebut antara lain penataan jalan di sejumlah desa di wilayah dapil VI Jampangkulon yang meliputi beberapa kecamatan di Kabupaten Sukabumi.

"Alhamdulillah saya selaku anggota DPRD dapil VI Jampangkulon dapat memperjuangkan beberapa kegiatan," kata Andri, Senin (7/11/2022).

Beberapa program itu adalah penataan jalan lingkungan di Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas; jalan lingkungan di Desa Ciparay dan Desa Cikarang,  Kecamatan Jampangkulon; jalan lingkungan di Desa Sukamukti dan jalan lingkungan Desa Caringinnunggal, Kecamatan Waluran.

Ada pula sarana olahraga yang dibangun yakni berupa lapangan bola voli di Desa Caringinnunggal, Kecamatan Waluran.

"Sarana untuk meningkatkan aktivitas pemuda dan menunjang program pemerintah dalam melahirkan atlet bola voli. Saat ini sudah dipastikan pembangunannya hampir selesai," kata Andri.

Selain itu, Andri mengatakan dilakukan pemugaran salah satu destinasi wisata religius yakni makam Mbah Durak di Kampung Cikalong, Desa Mekarsakti, Kecamatan Ciemas. Mbah Durak menjadi orang pertama di wilayah Ciwaru. 

"Alhamdulillah perjuangan mengusulkan revitalisasi pemugaran salah satu tokoh legenda karuhun Cikalong menemui titik terang dan berhasil," ujar dia.

"Mohon doanya semoga pemugaran makam Mbah Durak dapat selesai tepat waktu. Ini bentuk komitmen dan penghormatan terhadap leluhur masyarakat Cikalong. Semoga pembangunannya berjalan baik dan lancar," imbuh Andri.

Andri berharap kegiatan pada 2023 juga bisa terealisasi. Itu diserap dari aspirasi warga lewat reses maupun kepala desa. Aspirasi ini antara lain pembangunan sekitar 50 lapang bola voli.

Kepala Desa Ciparay Asep Saepudin mengatakan kegiatan yang diperjuangkan Andri salah satunya pengaspalan jalan lingkungan di Kampung Selaeurih RT 07/02 Desa Ciparay sepanjang 267 meter dan lebar 2 meter. 

"Terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Sukabumi melalui aspirasi Pak Dewan Andri. Saat kami belum bisa membangun, ternyata bisa dibantu melalui pokir Pak Andri dari PPP," kata Asep.

(Advertorial)

#SHOWRELATEBERITA

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI