Sukabumi Update

Gelombang Tinggi Terjang Ujunggenteng Sukabumi, 3 Pemancing Terjebak di Bagalbatre

Warga di spot wisata instagramable Pantai Ujunggenteng, Desa Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Jumat (23/12/2022) malam. Warga berkumpul untuk mengevakuasi pemancing yang terjebak gelombang tinggi. |Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Gelombang tinggi menerjang wilayah perairan Ujunggenteng, Kabupaten Sukabumi, Jumat (23/12/2022). Kejadian ini menyebabkan 3 orang pemancing terjebak.

Ketua Rukun Nelayan Ujunggenteng Asep Jeka menyatakan 3 orang pemancing tersebut terjebak di Bagalbatre, Desa Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap.

Jeka menyatakan Bagalbatre merupakan dermaga yang dipakai jaman belanda sehingga saat ini sebagian besar bangunanya sudah rusak. Bangunan tersebut menjorok ke laut dan ketika air tenang, orang bisa berjalan diatas sisa-sisa bangunan tersebut hingga ujung dermaga Bagalbatre.

Baca Juga: Waspada Gelombang Tinggi pada 23-24 Desember, Selatan Jawa Barat Bisa Capai 6 Meter

Jeka menyatakan 3 orang itu nekat memancing di Bagalbatre disaat gelombang tinggi pada pukul 17.30 WIB dan saat ini terjebak.

"Saat ini kami masih dilokasi untuk menunggu air surut. Saat ini tidak mungkin untuk dievakuasi karena ombaknya besar," kata Asep Jeka kepada sukabumiupdate.com, Jumat (23/12/2022).

Dia menyatakan ketinggian gelombang di perairan Ujunggenteng mencapai 4 meter. Menurut dia, gelombang tinggi menyebabkan ombak menerjang hingga pembatas spot wisata instagramable di kawasan Pantai Ujunggenteng. “Biasanya kalau normal, tidak sampai ke tembok," kata Asep.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERKAIT