Sukabumi Update

Warga Desa Sekarwangi, Ini Identitas Mayat Pria di Sungai Cicatih Sukabumi

Identitas mayat pria yang ditemukan di Sungai Cicatih, terungkap. Pria itu berinisial M (59 tahun) warga Kampung Bantarmuncang Leuwipariuk RT 03/10, Desa Sekarwangi, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. |Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Identitas mayat pria yang ditemukan di Sungai Cicatih, terungkap. Pria itu berinisial M (59 tahun) warga Kampung Bantarmuncang Leuwipariuk RT 03/10, Desa Sekarwangi, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Desa Sekarwangi, Abeng Baenuri. "Peristiwa ini menimpa warga saya,” kata Abeng, Senin (26/12/2022).

Mengenai penyebab warganya ditemukan dalam keadaan tak bernyawa di sungai, Abeng menyatakan Pemerintah Desa masih berkoordinasi dengan Polsek Cibadak untuk mengungkap hal itu.

Baca Juga: 5 Juri "YES"! Biodata Abdul Azis, Kontestan Indonesia Idol asal Sukabumi

“Penyebab tewasnya korban, masih dalam tahap penyelidikan," ujarnya.

Terpisah, Kapolsek Cibadak AKP Ridwan Ishak melalui Reskrim Cibadak Brigadir Rizal Ardyanto menyatakan penyebab kematian korban masih didalami.

"Kami belum bisa memastikan untuk kronologi kejadian dan penyebabnya, lantaran masih dalam tahap penyelidikan," ujarnya.

Sebelumnya, mayat pria itu ditemukan oleh warga yang sedang memancing di Sungai Cicatih, tepatnya Kampung Tenjojaya RT 03/10, Desa Tenjojaya, Kecamatan Cibadak, Senin (26/12/2022) sekitar pukul 11.45 WIB. 

Saat ditemukan, pria itu hanya memakai celana panjang warna hitam. Kemudian terdapat luka di kepala. 

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERKAIT