Sukabumi Update

Telat Minum Obat? ODGJ di Sukabumi Ngamuk Pecah Kaca Rumah Tetangga

Ilustrasi pria ODGJ. Pria ODGJ di Jampangtengah Kabupaten Sukabumi ngamuk dan pecahkan kaca rumah tetangga. | Foto: Pixabay

SUKABUMIUPDATE.com - Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) berinisial AH (30 tahun) mengamuk dan melempari kaca rumah tetangganya dengan batu hingga pecah di Kampung Ciburahol, RT 028/RW 06, Desa Panumbangan, Kecamatan Jampangtengah Kabupaten Sukabumi, Senin (6/2/2023).

Kejadian ini kemudian membuat warga resah hingga akhirnya pemerintah desa dan muspika setempat turun tangan mengamankan pria ODGJ tersebut untuk dibawa ke RS dr. H. Marzoeki Mahdi (RSMM) Bogor.

"Tadi sempat ngamuk dan melempar kaca rumah tetangga dengan batu. Kami khawatir, takutnya membawa senjata tajam, makanya atas kesepakatan keluarga, Pemdes dan Muspika, dia di bawa ke RSJ Marzoeki Mahdi tadi sore,” ujar Kades Panumbangan Lani Jaelani, kepada sukabumiupdate.com.

Baca Juga: Anwar Sadad : Abad ke-2 NU Merupakan Masa Depan Perjuangan PKB

Lani menjelaskan warganya tersebut sudah 1,5 tahun mengalami gangguan jiwa. Selama ini, AH menjalani rawat jalan dengan monitoring dari Puskesmas Jampangtengah.

“Pernah dibawa ke RSJ Marzoeki Mahdi sebelumnya, dan selama ini ditangani Puskesmas Jampangtengah. Dia masih bujangan, selama ini tinggal bersama ibunya yang sudah Lansia, mungkin telat minum obat atau obat yang diberikan Puskesmas tidak diminum, akhirnya kambuh lagi," ujarnya.

"Sebelum berangkat tadi sempat dipotong rambut dulu. Adapun untuk berobat menggunakan BPJS, untuk kebutuhan lainnya kami yang tanggung," pungkasnya.

Editor : Denis Febrian

Tags :
BERITA TERKAIT