Sukabumi Update

Wajah Baru Pantai Minajaya Sukabumi Manjakan Pengunjung

Gazebo menghadap ke laut Minajaya Kecamatan Surade | Foto : Ragil Gilang (Sumber : sukabumiupdate/ragil)

SUKABUMIUPDATE.com- Salah satu pantai di Sukabumi Selatan, Kabupaten Sukabumi dengan daya tariknya berupa hamparan batu karang yang unik dan ombak yang tenang. Begitupun saat cuaca cerah wisatawan sekaligus dapat menikmati sunset, dan panorama keindahan suasana pantai pada saat sore hari.

Pantai Minajaya yang merupakan bagian dari Geopark Ciletuh Palabuhanratu, terletak di Desa Buniwangi dan Desa Pasiripis, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi tersebut kini memiliki wajah baru yang dapat memanjakan pengunjung dan semakin betah.  

Pantauan Sukabumiupdate.com, ada beberapa fasilitas baru yang dibangun dimulai dengan pintu gerbang gapura Pantai Minajaya, sebelum masuk ke kawasan pantai, tempat retribusi, disebelah atasnya ada MCK, mendekati pesisir pantai ada tempat parkir untuk kendaraan roda dua, maupun roda empat, tidak jauh dari tempat parkir, sekitar 50 meter ada dua gazebo, lalu joging track, TPT, serta tenda glamping yang bisa buka tutup.

Baca Juga: 13 Fakta Goa Kutamaneuh Sukabumi, Peristirahatan Prabu Siliwangi Sampai Johny Indo

Pantai yang berjarak sekitar 125 kilometer dari Kota Sukabumi. Akses jalan menuju pantai ini lumayan bagus dan tak sulit menemukan pantai ini, patokannya tujuh kilometer dari pusat keramaian atau pusat pemerintahan Kecamatan Surade. Melintasi jalan provinsi ruas Surade - Ujunggenteng, dipersimpangan Cibungur Desa Buniwangi belok kiri, masuk jalan kabupaten.

Pantai Minajaya yang merupakan bagian dari Geopark Ciletuh Palabuhanratu, terletak di Desa Buniwangi dan Desa Pasiripis, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi,Pantai Minajaya yang merupakan bagian dari Geopark Ciletuh Palabuhanratu, terletak di Desa Buniwangi dan Desa Pasiripis, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi,

Pantai ini terbentang sepanjang 3,5 kilometer, mulai dari tempat penyimpanan perahu sekaligus Tempat Pelelangan Ikan (TPI), hingga Muara Cipamarangan yang berbatasan dengan Pantai Ratu Cimandala Desa Cipeundeuy, Kecamatan Surade, serta berbatasan dengan perairan laut di Kecamatan Ciracap,

"Penataan dilakukan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi, pada tahun 2022" ujar pemilik warung di Pantai Minajaya, Uleh Setiawan (45 tahun) kepada Sukabumiupdate.com, Sabtu (11/02/2023).

Baca Juga: Ada Pawai Cap Go Meh 2023 di Kota Sukabumi, Cek Kantong Parkir dan Rekayasa Lalinnya!

Alhamdulilah, lanjut Ule, Pantai Minajaya merupakan bagian dari Geopark Ciletuh Palabuhanratu, sekarang terlihat lebih rapih, juga ada fasilitas penunjang, seperti gazebo, joging track, dan tempat parkir. "Mudah mudahan kedepannya, ada pembangunan fasilitas lainnya," tuturnya.

Editor : Syamsul Hidayat

Tags :
BERITA TERKAIT