Sukabumi Update

Sudah 35-an Orang Konsultasi di Ruang Konstruksi DPUTR Kota Sukabumi

Layanan Ruang Konstruksi di sekitar Citimall di Jalan Ahmad Yani Kota Sukabumi pada Minggu, 9 April 2023. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Sukabumi melaksanakan program Ruang Konstruksi alias Ruang Konsultasi Tata Ruang Pekerjaan Umum Kota Sukabumi pada Minggu, 9 April 2023. Ini merupakan Ruang Konstruksi on the spot terakhir pada Ramadhan.

Layanan itu dilaksanakan di sekitar Citimall di Jalan Ahmad Yani. "Hari ini adalah terakhir Ruang Konstruksi on the spot di bulan Ramadhan. Kami akan rehat sejenak dan kembali lagi setelah Hari Raya Idul Fitri. Tenang, yang mau konsultasi masih bisa menghubungi WhatsApp kami," tulis akun Instagram DPUTR, kemarin.

Sekretaris DPUTR Kota Sukabumi Yelly Yumaeli mengatakan setelah bulan Ramadhan, layanan Ruang Konstruksi akan kembali hadir di Lapang Merdeka setiap hari Minggu. Adapun sejak diluncurkan pada Februari 2023, program ini sudah melayani kurang lebih 35 orang. Mereka melakukan konsultasi sejumlah hal.

Baca Juga: Sambil Ngabuburit, DPUTR Kota Sukabumi Soal Ruang Konstruksi saat Ramadhan

"Kebanyakan terkait persetujuan bangunan gedung. Ada juga yang konsultasi Surat Keterangan Rencana Kota (SKRK) dan meminta informasi terkait Rusunawa dan Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja (IPLT)," kata Yelly kepada sukabumiupdate.com pada Senin (10/4/2023).

Dalam kegiatan Ruang Konstruksi tersebut petugas DPUTR Kota Sukabumi melayani masyarakat yang konsultasi seputar masalah pelayanan dinas. Diketahui, minimnya informasi tentang apa yang dapat masyarakat mohonkan terhadap pelayanan DPUTR, menjadi salah satu kendala dalam pemberian pelayanan.

Atas dasar itu, DPUTR meluncurkan Ruang Konstruksi. Program ini dilaksanakan secara on site (di kantor) dan mobile yaitu berpindah dari satu tempat ke tempat lain dengan membuka stan/booth di lokasi-lokasi ruang publik seperti kantor pemerintahan, lapang publik, pusat perbelanjaan, dan lainnya.

(Advertorial)

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERKAIT