Sukabumi Update

Sopir Truk Tangki Terjepit, Kecelakaan di Pamuruyan Cibadak Sukabumi

Dua truk yang terlibat kecelakaan di Jalan Nasional Sukabumi-Bogor, tepatnya dekat Jembatan Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Kamis waktu Subuh (13/4/2023). | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Kecelakaan di Jalan Nasional Sukabumi-Bogor, tepatnya dekat Jembatan Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, mengakibatkan sopir truk tangki terjepit badan kendaraan yang ringsek. Diketahui, peristiwa pada Kamis waktu Subuh (13/4/2023) ini melibatkan dua kendaraan besar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan sekira pukul 04.30 WIB tersebut adalah truk tangki bernomor polisi B 9216 RK yang melaju dari arah Bogor menuju Sukabumi. Sementara kendaraan lainnya adalah truk tronton pengangkut pasir nomor polisi B 9490 TYT yang datang dari arah berlawanan.

Erza, warga di lokasi kecelakaan menyatakan, saat itu, ketika melintasi jalan menurun, truk tangki diduga oleng ke sebelah kanan jalan lalu menghantam truk pasir. "Sopir truk pasir selamat, namun untuk sopir truk tangki meninggal dunia dan saat ini masih terjepit," kata dia kepada sukabumiupdate.com.

Baca Juga: Macet! Kondisi Jembatan Pamuruyan Sukabumi Pasca Tabrakan Tronton dan Truk Tangki

Baca Juga: Kecelakaan Lagi di Jembatan Pamuruyan Sukabumi, Tronton vs Truk Tangki

Kecelakaan ini sempat menyebabkan kemacetan total dari Sukabumi menuju Bogor maupun sebaliknya. Sebab, dua kendaraan yang terlibat kecelakaan menutup jalan dan belum dievakuasi. Polisi dibantu petugas lainnya memberlakukan sistem buka tutup. Lalu lintas kendaraan bergantian dari arah Sukabumi maupun Bogor.

Kecelakaan ini juga hanya berselang beberapa hari dari kejadian tabrakan kendaraan di atas Jembatan Pamuruyan pada Senin, 10 April 2023 sekira pukul 22.00 WIB. Ketika itu terjadi kecelakaan beruntun di lokasi yang sama, melibatkan, truk, minibus, dan kendaraan roda dua.

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERKAIT