Sukabumi Update

Ditinggal Salat Magrib, Rumah Warga Cireunghas Sukabumi Hangus Terbakar

Kebakaran melanda rumah di Kampung Pacing Rt 02/03 Desa Cikurutug, Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi, Senin (24/7/2023). (Sumber : SU/Asep Awaludin)

SUKABUMIUPDATE.com - Satu rumah milik warga Kampung Pacing Rt 02/03 Desa Cikurutug, Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi hangus terbakar, Senin (24/7/2023) sekira pukul 18:30 WIB.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa ini pertama kali diketahui oleh warga sekitar yang melihat asap mengepul dari dalam rumah tersebut. Sedangkan pemilik rumah, Daud, bersama istrinya, Tenih, mengetahui bahwa rumahnya terbakar setelah pulang dari masjid yang tak jauh dari lokasi kejadian, usai menunaikan salat magrib berjamaah.

Kapolsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota Ipda Hendrayana mengatakan bahwa dugaan sementara kebakaran tersebut bermula dari kamar kosong yang berada di belakang rumah tersebut.

"Belum diketahui penyebab dari kebakaran rumah tersebut namun diduga kebakaran bermula dari kamar yang kosong belakang rumah," ungkap Hendrayana kepada sukabumiupdate.com melalui media perpesanan WhatsApp.

Baca Juga: Kebakaran di Tegalbuleud Sukabumi, 1 Anak Luka usai Loncat dari Jendela

Sementara itu Kabid Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sukabumi, Tana Indra Permana mengatakan, saat ini api telah berhasil dipadamkan oleh dua unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) dengan dibantu oleh warga setempat.

"Saat ini api sudah dapat dipadamkan oleh dua unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) bersama warga masyarakat yang membantu proses pemadaman di lokasi," terangnya.

Tana memastikan tidak ada korban jiwa atau luka dalam peristiwa tersebut. Adapun dampak kerugian materil sampai saat ini masih dalam penghitungan.

Editor : Denis Febrian

Tags :
BERITA TERKAIT