Sukabumi Update

Resmikan Tol Bocimi Seksi 2, Cek Agenda Presiden Jokowi Lainnya di Sukabumi

Gerbang Tol Bocimi Seksi 2 di Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Rabu (2/8/2023). | Foto: SU/Ibnu Sanubari

SUKABUMIUDPATE.com - Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi diagendakan berkunjung ke Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jumat 4 Agustus 2023. Kunjungan itu sekaligus meresmikan beroperasinya Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi atau Tol Bocimi Seksi 2.

Demi keberlangsungan acara itu berjalan lancar dan aman, Komandan Korem 061/Surya Kencana Brigjen TNI Anan Nurakhman mengikuti rapat koordinasi lintas sektoral dengan stakeholder terkait, utamanya dengan Forkopimda Kabupaten Sukabumi di Kantor Kecamatan Parungkuda, Kamis (3/8/2023).

"Tim gabungan dari TNI dan Polri telah dikerahkan untuk menjaga keamanan sepanjang rute dan area acara. Unsur intelejen juga dilibatkan untuk mengantisipasi adanya ancaman atau bahaya yang mungkin timbul," ujar Anan kepada awak media usai rapat tersebut di lokasi.

Anan menyebut, sesuai SOP (Standar Operasional Prosedur), pasukannya akan disiagakan di dua titik strategis yang akan dikunjungi oleh Presiden Jokowi besok, yakni Gerbang Tol Parungkuda dan Pasar Parungkuda.

Baca Juga: Rencana Diresmikan Presiden Jokowi, Tol Bocimi Seksi 2 Beroperasi 4 Agustus 2023

Menurut Anan, untuk acara peresmian Tol Bocimi seksi 2 sendiri dijadwalkan akan dimulai pada pukul 08.30 WIB di gerbang Tol Parungkuda. Setelah itu, rombongan Presiden Jokowi akan bergerak menuju Pasar Parungkuda.

Selain itu, lanjut dia, dalam rangka membangun interaksi dengan masyarakat, rencananya akan ada kegiatan sosialisasi. Protokol kepresidenan telah memberikan informasi awal terkait kegiatan tersebut, dan persiapan telah dilakukan. Dalam konteks ini, pedagang di pasar juga akan dibantu.

"Beberapa yang ada di sana, termasuk mungkin nanti ada pembagian sembako, itu juga nanti kita akan sesuaikan, karena memang sudah seperti itu, kegiatan presiden di daerah manapun di Indonesia, ke pasar berdialog, kemudian membantu dan ada hal lain yang memang sudah menjadi protap setpres," tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Humas PT Waskita Karya Tbk Edi Abas mengatakan, setelah peresmian oleh Presiden tersebut, Tol Bocimi Seksi 2 akan dibuka secara fungsional selama beberapa hari atau pekan, sebelum kemudian beroperasi secara umum. Edi tak menjelaskan lebih rinci soal skema dan aturan yang akan diterapkan selama fungsional, lantaran kewenanangannya ada pada PT Trans Jabar Tol bagian operasional.

Sejumlah fasilitas di Tol Bocimi Seksi 2 seperti gerbang tol di Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, penerangan jalan umum, dan marka jalan, menurut Edi sudah selesai dikerjakan.

Sementara itu ,Staf Ahli Kementerian PUPR Bidang Teknologi, Industri dan Lingkungan sekaligus juru bicara Kementerian PUPR, Endra S. Atmawidjaja mengatakan, bahwa peresmian ruas Tol Bocimi Seksi 2 ini menjadi hadiah ulang tahun ke-78 Republik Indonesia bagi masyarakat Sukabumi yang selama ini mengalami tantangan mobilitas tinggi ke arah Jakarta dan Bogor.

Editor : Denis Febrian

Tags :
BERITA TERKAIT