Sukabumi Update

Tingkatkan Pelayanan Air Bersih, Perumdam TJM Palabuhanratu Pasang Pompa Baru

Pegawai Perumdam TJM Sukabumi Cabang Palabuhanratu melakukan pemasangan pompa dengan kapasitas 90 liter per detik di halaman belakang kantor. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri (Perumdam TJM) Sukabumi Cabang Palabuhanratu telah memulai proses pemasangan pompa baru dengan kapasitas 90 liter per detik. Inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan air bersih kepada pelanggan.

Sebelumnya, Perumdam TJM Cabang Palabuhanratu mengeluarkan surat pengumuman terkait pemasangan pompa baru dan penyambungan ke jaringan pipa distribusi utama diameter 16 inch, pada kamis (26/10/2023) sekitar pukul 16.00 WIB, yang akan mengakibatkan terjadinya pemberhentian air untuk sementara.

"Kita melakukan pemasangan pompa baru dengan kapasitas 90 liter per detik,  pemasangan pompa ini juga sekaligus untuk cadangan dan agar memaksimalkan pendistribusian air dan penambahan debit air di Wilayah Palabuhanratu untuk kedepannya," ujar Humas Perumdam TJM Cabang Palabuhanratu Eka Fitriawati kepada sukabumiupdate.com.

Baca Juga: Perumdam TJM Sukabumi Terus Berkomitmen Penuhi Kebutuhan Air Pelanggan

Adapun dampak dari pengerjaan ini, Kata Eka, menyebabkan terjadinya gangguan air ke beberapa blok yakni, Gunung Butak, Babadan, Sirnagalih, Kidang Kencana, Tangsi, Pasir Baru, Citepus Girang, Citepus Hilir, BTN Baru Lawang Citepus, Siliwangi Utara, Siliwangi Barat, Gang Gumelar, Babakan Gumelar, Jalan Pelita, Kampung Jamban, Blk kewedana, Gang Lumbung, jalan Kaum, Kaum Raya, Panyairan, Cijambe, komplek BTN PLTU dan Pasir Honye.

"Yang pastinya hanya sebagian yang terganggu, yang tidak ada di pengumuman kami pastikan lancar dalam pelayanan. Pengerjaan ini bisa memakan waktu satu kali dua puluh empat jam dari tanggal yang sudah di mulai," jelasnya.

"Maka dari itu kami sampaikan kepada konsumen agar bisa memaklumi pengerjaan ini, agar kedepannya kita lebih siap lagi dalam pelayanan air bersih di Kabupaten Sukabumi khususnya daerah Palabuhanratu," tandasnya. (ADV)

Editor : Denis Febrian

Tags :
BERITA TERKAIT