Sukabumi Update

Listrik Meleduk di Jalan Nasional, Pohon Jengjeng Tumbang di Cibitung Sukabumi

Pohon tumbang menimpa kabel listrik di jalan nasional Surade - Tegalbuleud, tepatnya di Kampung Simpangdago, Desa Cibitung, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi (Sumber: istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Pohon tumbang menimpa kabel listrik di jalan nasional Surade - Tegalbuleud, tepatnya di Kampung Simpangdago, Desa Cibitung, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, Sabtu 20/1/2024, sekitar pukul 10.54 WIB.

"Pohon jengjeng atau albasiah tumbang menimpa kabel listrik, sehingga terjadi kebakaran," kata Akew pengguna jalan kepada Sukabumiupdate.com.

Karena kabel tersebut dekat dengan jalan raya, sehingga kendaraan yang melintas dari arah Surade, menuju Tegalbuleud, dan sebaliknya, menghentikan kendaraannya takut api merembet. "Petugas PLN sudah berada dilokasi untuk melakukan penanganan," ucapnya.

Baca Juga: Rumah di Simpenan Sukabumi Ambruk akibat Hujan Deras, 1 Orang Terluka

"Untuk jalur Surade - Tegalbuleud, memang banyak pohon, apalagi saat ini musim hujan disertai angin kencang. Jadi bagi pengguna jalan itu, agar tetap hati hati dan waspada," imbuhnya.

Hingga berita ini diturunkan, PLN Sukabumi masih berupaya memperbaiki kerusakan dari insiden tersebut.

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERKAIT