Sukabumi Update

Perumdam TJM Palabuhanratu Akan Kuras Intake Air Baku, Cek Jadwal dan Lokasi Terdampak di Sini

Kantor Perumdam TJM Kabupaten Sukabumi Cabang Palabuhanratu. (Sumber : Dok. SU)

SUKABUMIUPDATE.com - Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri (Perumdam TJM) Sukabumi Cabang Palabuhanratu akan melakukan pengurasan lumpur yang menumpuk pada pompa intake air baku. Hal itu sebagai salah satu upaya menjaga kualitas air bersih untuk para pelanggan.

Kepala Perumdam TJM Cabang Palabuhanratu, Hendra Nugraha mengatakan, pengurasan ini dilakukan sebagai respons terhadap berbagai faktor, termasuk musim hujan yang seringkali meningkatkan kandungan lumpur di sungai. Sehingga untuk menjaga kualitas air bersih, lanjut Hendra, pihaknya akan melakukan pengurasan yang direncanakan pada Senin 8 April 2024 mulai pukul 09.00 Wib sampai dengan selesai.

"Pengurasan ini dilakukan karna curah hujan yang tinggi, sehingga lumpur-lumpur menumpuk hingga menutupi pompa intake. Pengusana ini juga dilakukan untuk menjaga kualitas air bersih," ujar Hendra pada sukabumiupdate.com Minggu (7/4/2024).

Baca Juga: Libur Lebaran Layanan Tetap Buka, Perumdam TJM Palabuhanratu Jamin Pasokan Air Aman

Hendra menjelaskan bahwa dengan adanya pengurasan ini maka pelayanan air bersih di Perumdam TJM Sukabumi Cabang Palabuhanratu akan terganggu untuk sementara waktu.

"Tentunya untuk sementara pasti akan terganggu, untuk itu kita menghimbau kepada para pelanggan Perumdam TJM Sukabumi Cabang Palabuhanratu agar dapat menampung air untuk memenuhi kebutuhan air selama proses pengurasan berlangsung," ungkapnya.

"Blok yang akan terganggu sementara yakni, sebagian Citepus Hilir, Sebagian BTN Batulawang, Jalan Siliwangi, Gumelar, Babakan Gumelar, JalanPelita, kampung Jamban, Gang Lumbung, Jalan Pramuka, Kaum Raya, Badak Putih, kampung Majlis, Cijambe, BTN Peltu, dan Pasir Honje," sambungnya. (ADV)

Editor : Denis Febrian

Tags :
BERITA TERKAIT