Sukabumi Update

Ratusan Buruh Garmen di Cicurug Sukabumi Demo Tuntut Perusahan Bayar Gaji

Sejumlah buruh pabrik garmen melakukan aksi demo di depan halaman PT IGL | Foto : Ibnu Sanubari

SUKABUMIUPDATE.com - Ratusan buruh pabrik garmen berdemonstrasi di depan halaman PT Indo Garment Lestari (IGL) tepatnya di Kampung Bojong Pereng, Desa Nyangkowek, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jumat (19/4/2024). Mereka menuntut pembayaran gaji yang belum dibayarkan secara penuh selama satu bulan, oleh perusahaan.

Salah satu karyawan PT IGL, Iduy (34 tahun) mengatakan, bahwa aksi demo mogok kerja ini menuntut gaji yang tidak dibayar secara penuh semenjak satu bulan yaitu di bulan April.

"Aksi demo ini yang ketiga kalinya yaitu pertama H-2 idul Fitri kemarin dibayar hanya 35 persen. Kemudian sisanya dijanjikan lagi tanggal 16 April dibayar penuh, namun tidak terealisasikan," ujarnya.

Iduy menyatakan, perusahaan telah menjanjikan untuk membayar gaji karyawan yaitu pada hari ini Jumat (19/04/2024). Sehingga mereka kembali melakukan tuntutan agar gaji bisa dibayar hari ini.

Baca Juga: Cita-citanya Polwan, Orang Tua Terpukul Kehilangan Kayla Siswi Peserta Paskibraka Sukabumi

Baca Juga: SDN Sundawenang Sukabumi Dibobol Maling, Pelaku Gondol Proyektor dan Gitar

"Informasi dari HRD bahwa ada uang Rp 100 juta akan diberikan kepada masing-masing karyawan sebesar Rp 300 ribu dulu," katanya.

Menurut Iduy, sisa gajinya akan kembali dibayar secara dicicil yaitu pada tanggal (26/04/2024) mendatang.

"Untuk kejadian seperti ini pihak karyawan menjadi serba salah karena di satu sisi jika mogok kerja tidak akan ada penghasilan," jelasnya.

Oleh karena itu, Iduy beserta karyawan lainnya berharap agar gajinya bisa dibayarkan terlebih dahulu, sehingga kedepannya bisa normal kembali.

"Jika tuntutan hari ini dan selanjutnya masih tetap gaji tidak dibayarkan sepenuhnya, maka pihak karyawan akan kembali melakukan aksi demo," pungkasnya.

Hingga berita ini ditayangkan, pihak perusahaan belum bisa memberikan keterangan. Sebab, menurut keterangan dari pihak security di PT IGL, tidak ada HRD atau manajemen yang bisa ditemui.

Editor : Syamsul Hidayat

Tags :
BERITA TERKAIT