Sukabumi Update

Pria Sukabumi Ngaku Dibegal di Jalan Taman Bahagia, Uang Setoran Rokok Rp504 Juta Raib

Polisi bersama korban begal E (46 tahun) saat memerika TKP di jalan Taman Bahagia, Kota Sukabumi, Rabu (5/3/2025) | Foto : Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Seorang pria inisial E (46 tahun) karyawan PT Sinar Mitra mengaku dibegal usai mengambil uang setoran. Akibatnya korban mengalami dua luka bacok dan uang Rp 504 juta raib. 

Berdasarkan informasi, peristiwa dugaan pembegalan itu terjadi di Jalan Taman Bahagia, Kelurahan Benteng, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi pada Selasa (4/3/2025) sekira pukul 19:30 WIB, kemaren malam.

Kasi Humas Polres Sukabumi Kota, IPTU Astuti Setyaningsih mengatakan, berdasarkan keterangan korban, peristiwa itu bermula ketika korban usai mengambil uang setoran rokok di sebuah kios sembako di Caringin Ngumbang, Kelurahan Sukakarya, Kecamatan Warudoyong.

“Saat korban hendak pulang dengan mengendarai sepeda motor usai mengambil uang setoran dari kios sembako korban mengaku dibuntuti dari belakang oleh orang tidak dikenal menggunakan sepeda motor Honda Beat warna putih tidak menggunakan plat nomor,” ujar Astuti kepada sukabumiupdate.com, Rabu (5/3/2025).

Baca Juga: Pemotor Dibacok di Caringin Sukabumi, Polisi Sebut Bukan Begal karena Motor Tak Dibawa

Setibanya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) korban mengaku dipepet pelaku menggunakan sepeda motor dan menendangnya hingga terjatuh. “Tepatnya di area pemakaman, korban di pepet dan di tendang kemudian korban jatuh tersungkur ke sebelah kiri trotoar kemudian pelaku langsung merampas tas ransel yang berisi uang kurang lebih Rp.504.000.000,” jelasnya.

Adapun uang tersebut diketahui merupakan uang hasil setoran dari toko-toko di Sukabumi. Setelah itu korban mengaku dibacok menggunakan senjata tajam pada bagian tangan dan paha sebelah kiri.

“Uang itu merupakan uang setoran dari toko-toko dan satu buah hand phone (milik korban), selanjutnya pelaku membacokan senjata tajam ke arah lengan sebelah kanan dan paha sebelah kiri korban,“ tambahnya.

Terhadap laporan adanya dugaan tindak pidana pencurian dengan kekerasan itu, Polisi menegaskan hingga saat ini masih melakukan penyelidikan dan memeriksa sejumlah saksi. “Selebihnya masih dilakukan penyelidikan, kami juga memeriksa sejumlah saksi di loksi kejadian,” pungkasnya.

Editor : Syamsul Hidayat

Tags :
BERITA TERKAIT